Tim Kemendikbudristek dan Biro Ortala Berbagi Ilmu dalam Bimtek Zona Integritas di Politeknik Negeri Tanah Laut

Tim Zona Integritas Politeknik Negeri Tanah Laut menggelar bimbingan teknis (bimtek) pembangunan Zona Integritas didampingi oleh Tim dari Biro Organisasi dan Tata Laksana, dan Tim dari Sekeretariat Jenderal, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi. Bimbingan ini bertujuan untuk memantapkan persiapan pembangungan Zona Integritas di Politeknik Negeri Tanah Laut menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih dan melayani (WBBM) di Gedung GKT Politeknik Negeri Tanah Laut, Selasa (21/11/2023). Bimtek ini diikuti oleh seluruh instansi pemerintah pusat dan daerah yang telah ditetapkan sebagai zona integritas.

Dalam sambutannya, Ketua Tim Zona Integritas Politala, Dr. Jaka Darma Jaya, M.P mengatakan, bimbingan teknis ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan keterampilan kepada seluruh ASN dan pramubakti dalam membangun zona integritas. Hal ini penting untuk mewujudkan birokrasi yang bebas dari korupsi dan bersih melayani.

“Zona integritas adalah predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang memenuhi syarat dalam pelaksanaan reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi. Ada enam area perubahan yang menjadi fokus dalam pembangunan zona integritas, keenam area perubahan ini harus dilaksanakan secara terintegrasi dan berkesinambungan.” kata Agustine Asbar, selaku pendamping dari Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

Dalam bimtek ini, para peserta mendapatkan materi tentang strategi meraih WBK/WBBM, manajemen perubahan, penguatan komitmen pimpinan dan aparat, penguatan tata laksana, penguatan pengawasan, peningkatan kualitas pelayanan publik, penguatan peran masyarakat, dan penguatan akuntabilitas kinerja.

Direktur Politala, Dr. Hj. Mufrida Zein, S.Ag., M.Pd., berharap, bimbingan teknis ini dapat memberikan manfaat bagi seluruh sivitas akademika Politala. Semoga bimbingan teknis ini dapat menjadi bekal bagi kita semua untuk meraih predikat WBK/WBBM.